CELEBRITY ENDORSER DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MELALUI CITRA MEREK (Studi Pada Konsumen Butik Venty Vey)

  • Ni Luh Nurkariani STIE Satya Dharma
Keywords: Celebrity Endorser dan Kualitas Produk, Keputusan Pembelian

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Celebrity Endorser dan Kualitas Produk mempengaruhi Keputusan Pembelian serta untuk mengetahui adakah pengaruh langsung atau tidaknya Citra Merek dalam mempengaruhi Keputusan Pembelian. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah berupa angket/kuesioner dengan alat ukur berupa skala interval, dimana yang dipilih sebagai responden adalah konsumen butik Venty Vey di Singaraja sebanyak 40 orang dengan incidental sampling. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah model persamaan struktural (Structural Equation Modeling-SEM) berbasis variance atau Component based SEM, yang dikenal disebut Partial Least Square (PLS) dengan nama software SmartPLS 3.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Celebrity Endorser (CE) dengan Keputusan Pembelian (KPEM) menunjukkan nilai koefisien jalur sebesar 0,220 dengan nilai t sebesar 2,020 nilai tersebut lebih besar dari t tabel (1,96) dan memiliki nilai P Values (0,044) ≤ 0,05. Selanjutnya hasil pengujian variabel Kualitas Produk (KP) dengan Keputusan Pembelian (KPEM) menunjukkan nilai koefisien jalur sebesar 0,318 dengan nilai t sebesar 2,757 nilai tersebut lebih besar dati t tabel (1,96) dan memiliki nilai P Values (0,006) ≤ 0,05. Kemudian untuk pengujian variabel Celebrity Endorser (CE) dengan Citra Merek (CM) menunjukkan nilai koefisien jalur sebesar 0,321 dengan nilai t sebesar 2,078 nilai tersebut lebih besar dari t tabel (1,96) dan memiliki nilai P Values (0,038) ≤ 0,05. Sedangkan untuk pengujian variabel Kualitas Produk (KP) dengan Citra Merek (CM) menunjukkan nilai koefisien jalur sebesar 0,547 dengan nilai t sebesar 3,656 nilai tersebut lebih besar dari t tabel (1,96) dan memiliki nilai P Values (0,000) ≤ 0,05. Dan yang terakhir untuk pengujian variabel Citra Merek (CM) dengan Keputusan Pembelian (KPEM) menunjukkan nilai koefisien jalur sebesar 0,432 dengan nilai t sebesar 3,587 nilai tersebut lebih besar dari t tabel (1,96) dan memiliki nilai P Values (0,000) ≤ 0,05. Jadi dari hasil penjabaran hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa pengaruh celebrity endorser dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian melalui citra merek (studi pada konsumen butik Venty Vey di Singaraja) berpengaruh positif dan signifikan.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Citra dan Suryono. (2016). “Analisis
Pengaruh Kualitas Produk dan Citra
Merek Terhadap Keputusan
Pembelian Cetakan Continuous
Form Melalui Kepercayaan Merek
(Studi pada Percetakan Jadi Jaya
Group, Semarang)”. Jurnal Studi
Manajemen & Organisasi (hlm 67-
79).
Ghozali, Imam. (2015). Partial Least
Squares Konsep, Teknik dan
Aplikasi Menggunakan Program
SmartPLS 3.0. Edisi 2. Badan
Penerbit : UNDIP
……., 2012. Partial Least Squares :
Konsep, Teknik dan Aplikasi
SmartPLS 2.0 M3. Badan Penerbit :
UNDIP
……., 2008. Structural Equation Modeling
: Metode Alternatif Partial Least
Square (PLS). Edisi 2. Badan
Penerbit : UNDIP
Kotler, P dan Garry. A. (2008). Prinsipprinsip
Pemasaran. Diterjemahkan
oleh : Bob Sabran. Edisi 12 Jilid 2.
Jakarta:Erlangga.
Nuraini dan Ida. (2015). “Pengaruh
Celebrity Endorser dan Kualitas
Produk Terhadap Keputusan
Pembelian Melalui Citra Merek Pada
Konsumen Wardah Di Kota
Semarang”. Jurnal Management
Analysis. Vol. 4 No. 1.
Shimp, A. T. (2013). Periklanan dan
Promosi:Aspek Tambahan
Komunikasi Pemasaran Terpadu.
Alih bahasa oleh Revyani Syahrial
dan Dyah Anikasari. Jilid 1. Jakarta :
Erlangga.
Situmorang. (2017). “Pengaruh Kualitas
Produk dan Iklan Terhadap Citra
Merek dan Keputusan Pembelian
Produk Kecantikan Merek Pond’s
Pada Remaja Di Kota Pekanbaru”.
Jom Fekon. Vol. 4 No. 1
Triastuti dan Handoyo. (2017). “Pengaruh
Kualitas Produk, Citra Merek dan Iklan Terhadap Keputusan
Pembelian Kartu XL Prabayar di
Kota Semarang (Studi Kasus pada
Pengguna Kartu XL Prabayar di
Kota Semarang)”. Diponegoro
Journal of Social and Political. (hlm.
1-6).
Phutud, Wijanarko. (2016). “Pengaruh
Celebrity Endorser Terhadap Citra
Merek dan Dampaknya Pada
Keputusan Pembelian (Survey
Kepada Pengunjung Warung Kopi
Kriwul, Kelurahan Merjosari,
Kecamatan Lowokwaru, Kota
Malang yang Pernah Melihat Iklan
dan Membeli TOP Coffee”. Jurnal
Administrasi Bisnis. Vol. 34 No. 1
Sugiyono. (2014). Metode Penelitian
Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D.
Cetakan ke-20, Bandung : Alfabeta,
CV.
Parengkuan et.al. (2014). “Pengaruh
Celebrity Endorser, Brand Image
dan Kepercayaan Konsumen
Terhadap Keputusan Pembelian”.
Jurnal EMBA. Vol. 5 No. 2
Published
2018-12-01
How to Cite
Ni Luh Nurkariani. (2018). CELEBRITY ENDORSER DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MELALUI CITRA MEREK (Studi Pada Konsumen Butik Venty Vey). ARTHA SATYA DHARMA, 11(2), 192-199. https://doi.org/10.55822/asd.v11i2.181