NILAI PELANGGAN DAN KUALITAS SISTEM TERHADAP KEPERCAYAAN PENGGUNA ELEKTRONIK BANKING PADA PT BNI (PERSERO) TBK. CABANG KARANGASEM

  • I Ketut Suardka Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Satya Dharma

Abstract

Dengan adanya beberapa kasus kecurangan di media electronic banking mengakibatkan menurunnya Kepercayaan (trust) nasabah dalam penggunaan electronic banking BNI. Hal ini memberi dampak kepada bank yaitu akan berakibat membesarnya biaya operasional untuk memperbanyak fasilitas yang bersifat tradisional dan pembuangan biaya untuk investasi sistem Electronic banking yang pada akhirnya tidak digunakan. Berdasarkan uraian dalam latar belakang masalah di atas maka tampak adanya fenomena yang terjadi yaitu nilai pelanggan dan kulitas sistem memiliki andil dalam membentuk Kepercayaan (trust) penggunaan electronic banking. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh nilai pelanggan (customer value) dan kualitas sistem terhadap kepercayaan (trust) penggunaan Electronik Banking pada PT. BNI Tbk. Cabang Karangasem. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, analisis korelasi, analisis determinasi dan uji hipotesis dengan uji T-Test dan Uji F-Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai pelanggan berpengaruh positif terhadap kepercayaan di PT BNI (Persero) Tbk. Cabang Karangasem yang menunjukkan hubungan yang lurus dan kuat antara nilai pelanggan dengan kepercayaan, kemudian hasil pengujian hipotesis dengan uji T-Test didapatkan bahwa t-hitung > t-tabel sehingga hipotesis diterima yakni “Semakin baik nilai pelanggan nasabah maka semakin tinggi Kepercayaan Pengguna Elektronik Banking pada PT BNI (Persero) Tbk. Cabang Karangasem”. Kualitas sistem berpengaruh positif terhadap kepercayaan di PT BNI (Persero) Tbk. Cabang Karangasem yang menunjukkan hubungan yang lurus dan sangat kuat, kemudian hasil pengujian hipotesis dengan uji T-Test didapatkan bahwa t-hitung > t-tabel sehingga hipotesis diterima yakni ”Semakin baik kualitas sistem maka semakin tinggi kepercayaan pengguna Elektronik Banking pada PT BNI (Persero) Tbk. Cabang Karangasem”.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Diab, Balqis. 2016. Analisis Pengaruh Nilai Pelanggan dan Citra Merek Terhadap Kepercayaan pelanggan Dalam Meningkatkan Retensi Pelanggan. Tesis. Semarang: Program Studi Manajemen Universitas Diponegoro.

Fitriyani, Riska. 2016. Pengaruh Penggunaan Teknologi Informasi, Keahlian Pemakai Dan Intensitas Pemakaian Terhadap Kualitas Informasi Akuntansi. Skripsi. Jurusan Akuntansi. Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Universitas Bengkulu

Gowinda, Gita. 2016. Analisis Perilaku Penerimaan Wajib Pajak terhadap Penggunaan E-Filling (Kajian Empiris Wilayah Kota Semarang). Skripsi. Semarang : Fakultas Ekonomi Universitas Dipenogoro.

Istianingsih, dan Wiwik Utami. 2016. Pengaruh Kepuasan Pengguna Sistem Informasi Terhadap Kinerja Individu. Kumpulan Makalah Simposium Nasional Akuntansi (SNA) XII. Palembang, September 2009.

Kotler, Philip. 2016. Manajemen Pemasaran. Jakarta: Penerbit PT.Prehalindo.

Maulidah, AshriFatin. 2017. Studi Tentang Nilai Pelanggan Dan Kualitas Sistem Terhadap Kepercayaan Dan Intensitas Penggunaan Electronic Banking Pada Bca Cabang Sumenep. Skripsi. Jurusan Manajemen. Fakultas Ekonomi. Universitas Jember.

Nazar, Rafki Kepercayaan, dan . M dan Syahran. 2016. Pengaruh Privasi, Keamanan Pengalaman Terhadap Niat Untuk Bertransaksi Secara Online”. Simposium Nasional Akuntansi XI, Pontianak.

Palilati, Alida. 2017. Pengaruh Nilai Pelanggan, kepuasan Terhadap Loyalitas Nasabah Tabungan Perbankan Di Sulawesi Selatan. Jurnal Ekonomi Manajjemen. Kendari: Fakultas Ekonomi. Universitas Kristen Petra.

Rezah Pahlevi. 2014. Pengaruh Kepuasan, Kepercayaan Dan Harga Terhadap Loyalitas Nasabah Pada Green Product. (Studi Kasus pada Masyarakat Bengkulu yang Menggunakan Produk Elektronik Lampu Hemat Energi). Universitas Bengkulu Fakultas Ekonomi Dan Bisnis

Sugiyono. 2017. Statistika Untuk Penelitian. Cetakan ke 21. Bandung : Alfabeta.

Suhardi, Gunarto. 2015. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kepercayaan dan Loyalitas Nasabah Perbankan Di Surabaya. Jurnal KINERJA. (Vol. 10 No.1)

Tampubolon, Nelson. 2017. “Surat Edaran : Penerapan Manajemen Risiko pada Aktivitas Pelayanan Jasa Bank Melalui Internet (Internet Banking) (online)”, August 24, 2012.

Tjiptono, Fandi dan Gregorius Candra. 2017. Service, Quality, and Satisfaction. Yogyakarta: Penerbit Andi Offset.

Wijaya, Tony. 2016. Metodelogi Penelitian, Ekonomi Dan Bisnis (Teori Dan Praktek). Yogyakarta: Graha Ilmu

Published
2019-12-01
How to Cite
I Ketut Suardka. (2019). NILAI PELANGGAN DAN KUALITAS SISTEM TERHADAP KEPERCAYAAN PENGGUNA ELEKTRONIK BANKING PADA PT BNI (PERSERO) TBK. CABANG KARANGASEM. ARTHA SATYA DHARMA, 12(2), 35-53. https://doi.org/10.55822/asd.v12i2.6